Garda Muda Milenial Serap Aspirasi Sopir dan Pedagang di Terminal Jebrod


[Garda Muda Bersama Bakal Calon Wakil Bupati Cianjur]

Cianjur – Garda Muda Milenial yang diketuai oleh Dodi Setiawan mengadakan diskusi bersama para komunitas sopir Elf dan pedagang di Terminal Jebrod, Cianjur, guna menyerap aspirasi dan keluhan dari para pelaku transportasi dan perdagangan. Kegiatan ini bertujuan untuk mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi, terutama terkait keberadaan travel gelap atau liar yang semakin meresahkan.

Dalam diskusi tersebut, para sopir Elf dan pedagang menyampaikan harapan agar pemerintah Kabupaten Cianjur segera menindaklanjuti perilaku travel gelap yang beroperasi tanpa izin. Mereka juga mengharapkan perhatian dari para calon bupati dan wakil bupati Cianjur periode 2024-2029 untuk memperjuangkan isu ini sebagai bagian dari visi mereka.

"Kehadiran travel gelap sangat merugikan kami sebagai sopir yang beroperasi secara legal. Selain itu, pedagang di Terminal Jebrod juga turut terdampak akibat penurunan jumlah penumpang yang lebih memilih menggunakan travel ilegal," ujar salah seorang sopir Elf yang enggan disebutkan namanya.


0 Komentar :

    Belum ada komentar.