Garda Muda Milenial Serap Aspirasi Sopir dan Pedagang di Terminal Jebrod


[Garda Muda Bersama Bakal Calon Wakil Bupati Cianjur]

Masalah ini tidak hanya berdampak pada penghasilan sopir dan pedagang, namun juga memicu kekhawatiran di kalangan penumpang. Beberapa penumpang mengeluhkan perilaku semena-mena dari sopir travel gelap yang tidak memberikan jaminan perlindungan hukum, mengingat mereka beroperasi tanpa legalitas. Kondisi ini juga dinilai meningkatkan potensi tindak kejahatan di wilayah tersebut.

Selain sopir Elf dan pedagang, pangkalan ojek yang berada di daerah Cianjur, khususnya Cianjur Selatan, juga turut terkena imbas dari maraknya operasi travel gelap ini. Mereka berharap ada langkah konkret dari pihak berwenang untuk menertibkan dan mengatasi masalah yang meresahkan ini demi keselamatan dan kesejahteraan masyarakat.***

 


0 Komentar :

    Belum ada komentar.